Indonesian Volunteering Study Reports 2022

05 Jan 2023| Publikasi| ivostudies.com

Indonesian Volunteering Study Reports 2022 merupakan hasil riset pertama yang dikeluarkan oleh Institute for Volunteering Studies dan membahas tentang praktik kerelawanan yang terjadi di Indonesia sepanjang tahun 2021-2022. Pengambilan data dilakukan pada tahun 2021 di seluruh wilayah Indonesia dan disebarluaskan oleh relawan enumerator Institute for Volunteering Studies. Kriteria responden dalam perhimpunan data adalah mereka yang pernah aktif melakukan kegiatan kerelawanan dan kemanusiaan bersama dengan kelompok atau komunitas. 


Indonesian Volunteering Study Reports 2022 membahas beberapa hal, diantaranya yaitu: 

1. Motif kerelawanan di Indonesia

2. Isu dan poin Sustainable Development Goals (SDGs) yang paling diminati oleh relawan Indonesia dalam melakukan kegiatan kerelawanan

3. Dukungan yang dibutuhkan oleh relawan Indonesia

4. Edukasi kerelawanan yang dibutuhkan relawan untuk mengembangkan kegiatan kerelawanan di Indonesia 

5. Jam kerelawanan di Indonesia 

6. Simulasi konversi nilai jam kerelawanan di Indonesia


Untuk pembahasan lebih detail, kamu bisa mengunduh hasil studi ini secara gratis pada link yang telah tersedia. Selamat membaca dan meresapi!

Download PDF